
Capcay ini adalah makanan yang terbuat dari berbagai sayuran, resep capcay ini sangat praktis dan juga mudah untuk di ikuti jika Anda ingin makan di rumah. Capcay ini bisa Anda jadikan menu andalan di rumah. Ini dia beberapa kreasi capcay yang bisa Anda buat di rumah:
Simpel capcay kuah
Bumbu:
- bawang putih 2 siung, geprek lalu cincang
- bawang merah 4 siung cincang
- bombay 1 bawang iris-iris
Bahan:
- margarin 1 sdm
- Minyak
- Hati ayam
- Ayam
- Telur
- Wortel
- Buncis
- Jagung putren
- Sawi hijau
- Air secukupnya
- Merica bubuk
- Garam
- Gula pasir
- Kaldu bubuk
Cara membuat:
- Panaskan minyak atau margarin, lalu tumis bawang putih hingga harum, tumis juga bawang merah dan bawang bombay. Jika sudah wangi masukan telur lalu aduk hingga rata
- Jika sudah masukan daging ayam dan hati ayam yang sudah di potong. Masukan air dan tunggu hingga mendidih. Jika sudah masukan buncis, wortel, dan jagung putren. Bumbui dengan merica, garam, dan gula pasir.
- Masukan sawi hijau, lalu aduk hingga merata dan matang. Jika sudah matang Anda bisa mematikan kompor dan aduk lagi hingga merata.
- Jika udah matang capcay sudah siap untuk di sajikan
Capcay istimewa
Bahan:
- udang200 gr, kulit dan kepalanya dibuat jadi kaldu
- bakso 10 buah, iris-iris
- wortel 2 batang, iris serong tipis
- Kol sesuai selera banyaknya
- Brokoli
- jamur champignon 150 gr, potong-potong
- maizena 2 sdm dilarutkan dengan air
Bumbu:
- putih ulek 3 bawang
- jahe 1 ruas jempol, iris atau geprek
- daun bawang 1 batang, iris besar aja
Bahan kecap:
- kecap asin 2 sdm
- kecap ikan 1 sdm
- saus tiram 1 sdm
- kaldu jamur 1/2 sdm
Cara membuat:
- Tumis bawang putting hingga warnanya berubah kecoklatan, lalu masukan daun bawang dan jahe. Tumis semuanya hingga harum dan layu
- Jika sudah masukan bakso dan udang, aduk sampai udang berubah kemerahan
- Masukan wortel danĀ aduk hingga merara. Masukan sedikit kaldu udang dan masak hingga wortel melunak.
- Masukan brokoli, kol, dan jamur. Kemudian aduk hingga rata
- Jika sudah tambahkan kecap kemudian aduk hingga rata dan cicipi rasanya
- Jika sudah pas masukan cairan maizena dan masak sampai kuah mengental
Capcay siram
Bahan:
- wortel 1 batang iris serong
- Kembang kol
- Brokoli
- tomat 1 buah
- jagung putren 5 buah, potong-potong
- udang 200 gr, kupas kulitnya
- bawang putih 3 siung, cincang halus
- saus tiram 1 sdm
- Garam, penyedap, gula, lada bubuk secukupnya
- sagu 1 sdm larutkan dengan sedikit air matang
- telur 1 butir, kocok lepas
- Air matang
Cara membuat:
- Tumis bawang putih hingga wangi, masukan udang, tumis sebentar, lalu masukan brokoli, kembang kol, dan juga wortel. Tumis hingga semua sayuran lembut. Masukan jagung putren, tumis sebentar kemudian tambahkan air secukupnya
- Masukan gula, garam, saus tiram, lada bubuk, dan penyedap secukupnya. Jika airnya sudah mendidih Anda bisa masukan kocokan telur secara perlahan kemudian aduk secara melingkat dengan menggunakan garpu.
- Jika sudah memasukan cairan sagu Anda harus terus mengaduk supaya sagunya tidak mengendap di dasar dan tunggu hingga mendidih, jika sudah masuka tomat.
- Aduk hingga kuahnya kental kemudian cicipi rasanya
- Angkat kemudian sajikan